Penyebab Medis Kedutan Jari Telunjuk Kanan


Selama ini, kedutan memang sering dikaitkan dengan mitos-mitos yang tidak masuk akal.

Padahal, kedutan sendiri merupakan kejang otot yang tidak disengaja yang dapat terjadi kapan saja dan terjadi di bagian tubuh manapun, termasuk pada bagian jari telunjuk kanan.

Kedutan umumnya hanya terjadi selama beberapa detik saja.

Tak jarang, kedutan bisa berlangsung beberapa menit sampai berjam-jam.

Baca Juga: Arti Kedutan Pada Kelopak Mata Kiri Atas Menurut Primbon Jawa

Seiring dengan gerakan yang tidak terkendali, kedutan juga dapat disertai dengan gejala seperti terbakar, nyeri, atau kesemutan, mati rasa sampai gemetar.

Jarang sekali kedutan disebabkan oleh kondisi serius.

Ini merupakan kondisi biasa dan seringkali tidak perlu Anda khawatirkan.

Lalu, apa saja yang bisa membuat kedutan jari telunjuk kanan? Simak beberapa penyebabnya dibawah ini.

Apa Penyebab Medis Kedutan Jari Telunjuk Kanan?

Penyebab jari telunjuk kanan mengalami kedutan nyatanya bisa dijelaskan secara medis.

Oleh sebab itu, sebaiknya Anda tidak perlu mempercayai mitos penyebab kedutan yang seringkali tidak masuk akal.

Jika ditinjau dari sisi medis, berikut ini sejumlah hal yang bisa menyebabkan jari telunjuk kedutan, termasuk pada bagian kanan.

Konsumsi Kafein Berlebih

Terlalu banyak kafein bisa menyebabkan tubuh berkedut, termasuk di bagian jari telunjuk kanan.

Kafein mengandung stimulan yang bisa menyebabkan kontraksi otot.

Jika Anda melihat telunjuk Anda mulai berkedut setelah minum kopi pagi atau minum minuman energi, pertimbangkan untuk beralih ke minuman tanpa kafein.

Dehidrasi

Penyebab kedutan jari telunjuk kanan yang selanjutnya adalah dehidrasi.

Dehidrasi bisa mempengaruhi fungsi otot.

Tidak minum cukup air bisa menyebabkan otot Anda kram dan juga dapat menyebabkan otot Anda kejang dan berkontraksi tanpa sadar.

Jika dehidrasi, anda mungkin bisa mengalami:

  • Sakit kepala
  • Kulit kering
  • Bau mulut
  • Panas dingin
  • Kelelahan

Baca Juga: 5 Arti Kedutan Mata Sebelah Kiri Bawah Ujung Menurut Islam

Kram Otot

Kram otot sering disebabkan oleh aktivitas yang sangat berlebihan dan berat.

Hal ini bisa menyebabkan otot Anda menegang atau berkontraksi, mengakibatkan kedutan dan terkadang nyeri pada jari telunjuk.

Bukan hanya itu, kedutan juga bisa terjadi pada tubuh lainnya.

Untuk mencegahnya, sebaiknya beristirahat sejenak di sela-sela aktivitas yang sedang Anda lakukan dan jangan lupa penuhi cairan tubuh.

Distonia

Penyebab kedutan jari telunjuk kanan yang berikutnya adalah distonia.

Distonia merupakan sebuah kondisi yang menyebabkan kontraksi otot berulang dan tidak disengaja.

Hal ini bisa mempengaruhi seluruh tubuh atau hanya satu bagian, seperti tangan.

Kejang bisa berkisar dari ringan hingga berat.

Tidak ditemukan obat untuk distonia, tapi perawatan medis dan resep obat dapat memperbaiki gejala serta kualitas hidup.

Artritis reumatoid

Kedutan jari telunjuk kanan juga dapat disebabkan oleh artritis reumatoid.

Kondisi ini terjadi saat tubuh menyerang sel tubuh yang sehat.

Maka, beberapa sendi, otot, dan bagian tubuh lainnya merasa sakit.

Rasa sakit pada tangan mungkin disebabkan oleh demam, sakit kepala, penurunan berat badan, atau sendi yang kaku dan sakit

Diabetic Stiff Hand Syndrome

Umumnya orang-orang yang menderita diabetes tipe 1 dan 2 bisa mengalami Diabetes Stiff Hand Syndrome.

Hal ini membatasi pergerakan jari karena tangan terasa tebal ataupun berat.

Efek samping sindrom lainnya yaitu sendi tangan lemas, jari kaku, dan kulit punggung tangan terasa kencang, lunak, dan tebal.

Kedutan memang jarang menjadi pertanda sebuah penyakit atau seringkali hanya kondisi biasa.

Namun, jika Anda sering mengalami kedutan, sebaiknya segera hubungi dokter.

Baca Juga: Mitos Tanda Putih Di Kuku Berbentuk Bulan Sabit!

Tentang Penyebab Medis Kedutan Jari Telunjuk Kanan

Diatas adalah beberapa daftar Penyebab Medis di Balik Kedutan Jari Telunjuk Kanan.

Mudah-mudahan informasi tentang Penyebab Medis di Balik Kedutan Jari Telunjuk Kanan diatas dapat menjadi referensi. Semoga bermanfaat!

Review Google My Bussiness for Enkosa.com

Artikel Terkait:

Tinggalkan komentar