Sejarah Hari Guru Sedunia 5 Oktober


Sejarah Hari Guru Sedunia 5 Oktober

Sejarah Hari Guru Sedunia 5 Oktober Yang Sebaiknya Diketahui!

Sejarah Hari Guru – Banyak sekali orang yang setuju jika guru merupakan pahlawan yang sangat berjasa dalam mencerdaskan anak-anak bangsa.

Tanpa adanya guru, sudah dipastikan kita akan kesulitan untuk mengerti, menulis bahkan membaca.

Baca Juga: Ucapan Hari Guru Sedunia 5 Oktober

Nah, dikarenakan jasanya yang begitu besar tentu saja setiap tanggal 5 Oktober selalu diperingati sebagai Hari Guru Sedunia.

Lalu, Bagaimana sebenarnya sejarah 5 Oktober, Hari Guru Sedunia? Simak ulasannya berikut ini!

Berikut Ini Sejarah Hari Guru Sedunia 5 Oktober Yang Patut Untuk Diketahui!

Hari Guru Sedunia jatuh pada tanggal 5 Oktober, dimana peringatan hari penting ini dimulai sejak tahun 1994.

Peringatan ini tentu saja merupakan dukungan untuk para guru di seluruh belahan dunia atas jasa-jasa yang telah diberikan.

Peringatan Hari Guru Sedunia Ditetapkan oleh UNESCO

Penetapan tanggal 5 Oktober sebagai Hari Guru Sedunia ini bertepatan dengan penandatangan dokumen penting UNESCO mengenai status guru di dunia.

Menurut sumber-sumber terpercaya, penetapan Hari Guru Sedunia ini dilakukan untuk memperingati penandatanganan rekomendasi mengenai status guru oleh Organisasi Buruh Internasional (ILO) serta UNESCO pada tahun 1996.

Sejatinya, guru adalah orangtua kedua bagi para siswa di sekolah.

Selain mengajarkan tentang ilmu pengetahuan, guru juga bertugas untuk mendidik serta membentuk kepribadian para anak didiknya agar menjadi generasi yang berguna untuk bangsa.

Lihat juga: Sejarah Hari Surat Menyurat Internasional 9 Oktober

Hari Guru Sedunia pertama kali diperingati pada tahun 1994. Setelah peringatan pertama tersebut, setiap tahunnya peringatan Hari Guru Sedunia selalu dirayakan dengan berbagai tema oleh hampir seluruh negara di belahan dunia ini.

Peringatan Hari Guru Nasional

Selain Hari Guru Sedunia, setiap negara juga memiliki Hari Guru Nasional masing-masing.

Misalnya seperti Amerika Serikat yang merayakan Hari Guru pada minggu pertama di bulan Mei.

Argentina pada tanggal 11 September, Hongkong pada tanggal 10 September dan Korea Selatan pada tanggal 15 Mei.

Indonesia juga tentu menjadi salah satu negara yang memperingati Hari Guru Nasional. Di Indonesia Hari Guru Nasional selalu diperingati setiap tanggal 25 November setiap tahunnya.

Peringatan Hari Guru Nasional di Indonesia ini bertepatan dengan berdirinya Persatuan Guru Republik Indonesia atau dikenal dengan PGRI.

Ya, PGRI sendiri merupakan sebuah organisasi yang berdiri sejak tahun 1945.

Lihat juga: Hari Pelajar Sedunia 17 November

Pada tahun 1994, Pemerintah melalui Keputusan Presiden Nomor 78 Tahun 1994 menetapkan tanggal berdirinya PGRI Sekaligus sebagai Hari Guru Nasional.

Baik itu Hari Guru Sedunia ataupun Hari Guru Nasional tentu memiliki tujuannya yang sama.

Peringatan Hari Guru tersebut tentu saja untuk mengapresiasi, mendukung serta mendorong kualitas guru di berbagai belahan dunia.

Sebagai seorang pelajar juga tentu saja kita sudah sepatutnya untuk mengucapkan terimakasih kepada guru-guru tercinta atas jasa yang telah diberikannya.

Lebih dari 100 negara memperingati Hari Guru Sedunia setiap tahunnya.

Setiap tahunnya Education International (EI) juga selalu melakukan kampanye mengenai peran guru untuk negara.

EI sendiri merupakan sebuah federasi yang mewakili jajaran profesional di seluruh dunia yang mendukung bahwa Hari Guru Sedunia harus dikenal dan dirayakan.

Nah itulah sekilas tentang bagaimana sejarah 5 Oktober, Hari Guru Sedunia dan sekilas tentang Hari Guru Nasional.

Guru merupakan profesi yang paling berpengaruh di dunia sehingga peringatan hari tersebut sangatlah penting untuk dirayakan.

Banyak sekali yang percaya bahwa sebanyak 88% orang mengatakan bahwa guru memiliki pengaruh positif yang signifikan terhadap kemajuan bangsa ini.

Hari Guru Sedunia 5 Oktober
Hari Guru Sedunia 5 Oktober
Video Stories Hari Guru Sedunia 5 Oktober – Kumpulan video stories tentang hari guru sedunia yang selalu diperingati setiap tanggal 5 Oktober setiap tahunnya yang dapat menambah wawasan kita semua…
Oleh Endik Eko

Tentang Sejarah Hari Guru Sedunia 5 Oktober

Sekian informasi mengenai Sejarah Hari Guru Sedunia 5 Oktober yang mesti kita peringati.

Baca Juga: Sejarah Peringatan Hari Guru 25 November

Mudah-mudahan informasi ini dapat menambah wawasan kita semua. Selamat Hari Guru Sedunia!

Pencarian yang paling banyak dicari

  • hari guru sedunia jatuh pada tanggal 5 oktober
  • tarikh hari guru sedunia
  • sejarah hari guru sedunia
  • tema peringatan hari guru sedunia 2021
  • ucapan hari guru sedunia
  • selamat hari guru sedunia
  • peringatan hari guru 2020
  • cara memperingati hari guru masa pandemi
  • quotes hari guru
  • puisi hari guru sedunia

Artikel Terkait:

aplikasi crypto terbaik
ruang iklan enkosa

Tinggalkan komentar


Hari Guru Sedunia 5 Oktober